SEJARAH

Sejarah Singkat Politeknik TMKM 

SEJARAH Politeknik TMKM

“ Bak pungguk merindukan bulan “

Kata yang sering terdenganr ketika ada masyarakat kecil yang bercita-cita mendirikan sebuah lembaga pendidikan tinggi.

Dengan semangat  “membangun manusia karya”

Diawali dengan keprihatinan terhadap kesenjangan kebutuhan lapangan pekerjaan dengan kesiapan tenaga kerja dan dibekali rasa kepedulian, dilaksanakan pelatihan bagi warga sekitar dibidang elektronika yang bernama SKET (Studi Keterampilan Elektronika Terpadu) pada tangal 5 Desember 1990.

Pada tanggal 5 Desember 1993 dibentuk sebuah Badan Hukum berbentuk Yayasan, yang diberi nama Yayasan Tri Mitra Karya Mandiri dan dengan bimbingan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Karawang sejak tahun 1994, Yayasan TMKM menyelenggarakan pendidikan Non Formal, Pendidikan dan Latihan Kerjasekaligus berdiri BKK (Bursa Kerja Khusus).

Adanya kebutuhan pasar kerja yang menuntut kesiapan kompetensi pencari kerja yang menguasai teknologi informasi jenjang DIII (Ahli Madya), maka pada tanggal 5 Desember 1999 Yayasan TMKM mengembangkan pendidikan dengan mendirikan Perguruan Tinggi POLITEKNIK TRI MITRA KARYA MANDIRI (TMKM), (Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional No. 174/D/O/2001), secara definitive diresmikan tanggal 26 Oktober 2001, dengan Program Studi Administrasi Bisnis, Akuntansi, Teknik Komputer dan Teknik Elektronika (Akreditasi BAN – PT).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SELAMAT DATANG DI POLITEKNIK TMKM